Rabu, 26 September 2018 14:02

Persyaratan Wisuda IV Tahun 2018

 Image result for pengumuman

      FAKULTAS MIPA UNIVERSITAS ANDALAS

          Tanggal : 23 dan 24 Nopember 2018

 

No.  Uraian
1.

Bukti pembayaran biaya wisuda IV tahun 2018 (2 lembar : asli + fotocopy) sebesar Rp. 500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah) yang disetorkan ke Rekening Rektor :

  • S1, S2 dan S3: melalui Bank Nagari - Nomor Rekening 2102.0105.00055-7 (termasuk mahasiswa Bidik Misi dan UKT)
2.

Fotokopi bukti pembayaran SPP atau Surat Keterangan Bebas SPP dari Keuangan Rektorat Unand.

  • S1 : 2 semester terakhir
  • S2 dan S3 : dari semester awal – akhir (asli)
3.

Menyerahkan fotokopi Ijazah yang telah dilegalisir (1 lembar):

  • S1 : Ijazah SLTA
  • S2 : Ijazah S1
  • S3 : Ijazah S2
4.     Menyerahkan Formulir Data Alumni yang telah diisi (3 lembar) - download disini               
5.  Menyerahkan daftar prestasi (S1)  yang ditandatangani bersangkutan download disini
6. Menyerahkan Formulir Isian Data Untuk Transkrip Wisudawan - download disini
7.

Menyerahkan Pas photo hitam putih** (ditulis nama dan NIM pada belakang foto) :

  1. 3 x 4 cm (2 lembar)
  2. 4 x 6 cm (4 lembar)
  3. Bagi lulusan terbaik menyerahkan tambahan pas photo ukuran 4x6 cm (2 lembar)
  4. Mengirimkan soft file foto berwarna ukuran maksimum 200KB, dengan format gambar (JPG) (file foto diberi nama   dengan nama sesuai dengan nama lengkap) ke alamat email: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

** Laki-laki memakai jas dan dasi, perempuan memakai kebaya, tidak berkacamata.

8.

Menyerahkan Transkrip Nilai Sementara (1 lembar).

9.

Menyerahkan 1 lembar fotokopi sertifikat TOEFL dari UPT Bahasa Unand, UNP, ITI, atau lembaga lainnya yang diakui, yang sudah di legalisir, dengan skor minimal : 400 (untuk S1), 430 (untuk S2), dan 450 (untuk S3).

10.

Surat Keterangan dari jurusan telah menyerahkan Skripsi/Tesis/Disertasi dan Artikel Ilmiah, buka situs: www.wisuda.unand.ac.id (untuk syarat artikel ilmiah/publikasi)

11.

Bagi wisudawan S1 menyerahkan bukti SAPS dengan angka kredit minimal 50.

10. Mengunggah skripsi/tesis/disertasi secara online pada laman http://scholar.unand.ac.id Bagi yang tidak meng-upload tesis/disertasi sampai tanggal yang ditetapkan, maka ijazah mahasiswa yang bersangkutan tidak dapat diserahkan buka situs: www.wisuda.unand.ac.id (untuk syarat skripsi, tesis dan disertasi)
13. Mengisi data secara online : www.wisuda.unand.ac.id (buka di Google Chrome) dan membawa formulir cetak isian data calon wisudawan/wati & format ijazah (3 rangkap). Registrasi online dan verifikasi format ijazah  berakhir tanggal 19 Oktober 2018.
14. Penulisan nama, tempat dan tanggal lahir untuk isian data calon wisudawan mengacu pada fotokopi ijazah terakhir calon wisudawan.
15. Untuk menghindari kesalahan dalam pembuatan ijazah, maka ijazah akan dicetak dalam bentuk kertas HVS, harus diperiksa oleh calon penerima Ijazah dan dibetulkan serta ditandatangani untuk pencetakan Ijazah asli. Apabila terdapat kesalahan dalam isian data untuk pembuatan Ijazah oleh wisudawan, maka Ijazah tidak dapat diperbaiki hanya diberikan surat keterangan pembetulan.
16.

Persyaratan tersebut diserahkan dalam map yang diberi Nama dan NIM, dengan warna :

  1. Jurusan Biologi         : map warna Kuning
  2. Jurusan Kimia           : map warna Merah
  3. Jurusan Matematika  : map warna Hijau
  4. Jurusan Fisika          : map warna Biru
 17. Khusus tentang kewajiban Publikasi mahasiswa program Magister dan Doktor silakan download peraturannnya di sini. 

Berkas wisuda kami terima paling lambat di bagian Akademik FMIPA Universitas Andalas, pada hari Jumát Tanggal 19 Oktober 2018, Jam 16.00 Wib.

 

 

Padang, 12 September 2018

dto

 Wakil Dekan I

Read 5982 times