(Padang-FMIPA UNAND) Fakultas MIPA Universitas Andalas menyapu bersih gelar juara pada kompetisi KN-MIPA tingkat Universitas Andalas dengan merebut juara I, II dan III untuk semua bidang yakni Kimia, Biologi Matematika dan Fisika. Pengumuman pemenang ini disampaikan dalam acara “Anugerah Pengumuman Pemenang dan Penghargaan Juara KN-MIPA, NUDC, KDMI dan MTQ Tingkat Universitas Andalas” yang dilaksanan di gedung Convention Hall Universitas Andalas pada tanggal 8 April 2021 kemarin.
Sementara itu pada kompetisi MTQM tingkat Universitas Andalas, Fakultas MIPA keluar sebagai Juara Umum III. Dengan meraih nilai 18 poin, Fakultas MIPA melalui wakil-wakilnya kembali mempertahankan tradisi juara di kompetisi ini. Sementara itu Juara Umum I dan II ditempati oleh Fakultas Kedokteran dan Fakultas Farmasi dengan masing-masing meraih 30 dan 20 poin.
Dengan hasil ini, keluarga besar FMIPA tentunya merasa bangga dan sangat mengapresiasi apa yang telah dicapai oleh wakil-wakil nya dalam kompetisi ini. Diharapkan prestasi ini dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi kedepannya.
“ Kita bersyukur dan sangat mengapresiasi pencapaian dari mahasiswa/i kita ini.”
Demikian penyampaian Dr. Jenizon selaku Wakil Dekan III Fakultas MIPA Universitas Andalas seusai menyaksikan keberhasilan Mahasiswa/i nya tersebut mengharumkan nama Fakultas MIPA.
“Semoga kedepannya prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi kedepannya. Selanjutnya untuk KN-MIPA akan berlaga di Tingkat Wilayah dan Nasional, Untuk MTQ akan berlaga di Tingkat Nasional dengan sebelumnya akan diadakan pelatihan (TC) di Universitas” demikan Dr. Jenizon menambahkan.[Alid]
Berikut lampiran pemenang dalam acara “Anugerah Pengumuman Pemenang dan Penghargaan Juara KN-MIPA, NUDC, KDMI dan MTQ Tingkat Universitas Andalas” dari Fakultas MIPA :
(Padang-FMIPA UNAND) Bertempat di ruang sidang dekanat Fakultas MIPA Universitas Andalas, pada hari Kamis tanggal 1 April 2021 telah dilaksanakan serah terima jabatan (sertijab) tiga Kaprodi baru di lingkungan Fakultas FMIPA Universitas Andalas. Ketiga Kaprodi tersebut adalah Dr. Ferra Yanuar sebagai Kaprodi S2 Jurusan Matematika, Prof. Dr. Rahmayeni sebagai Kaprodi S3 Jurusan Kimia menggantikan, serta Dr. Zulhadjri yang kembali menjadi Kaprodi S2 Jurusan Kimia.
Dalam acara ini juga diberikan penghargaan kepada Dr. Admi Nazra dan Prof. Dr. Zulkarnain Chaidir, masing-masing sebagai Kaprodi S2 Jurusan Matematika dan Kaprodi S3 Jurusan Kimia yang lama. Acara Sertijab dan pemberian penghargaan ini dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas MIPA - Prof. Dr. Syukri Arif, dan didampingi oleh Wakil Dekan 1 - Dr. Mahdhivan Syafwan dan Wakil Dekan 2 - Prof. Dr. Syamsuardi. Beberapa pimpinan jurusan dan unsur pegawai juga turut hadir dalam acara ini.
Acara berjalan lancar dan berlangsung khidmat serta penuh keakraban. Di akhir acara dilakukan pemberian ucapan selamat dan terima kasih oleh seluruh hadirin kepada Kaprodi yang baru dan yang lama. [Alid]
(Padang – FMIPA Unand) Setelah sukses melakukan roadshow ke SMAN 1 Sumatere Barat, Tim Sosialisasi FMIPA Unand melanjutkan kunjungan ke MAS Ar-Risalah pada tanggal 22 Maret 2021. Kegiatan roadshow dihadiri oleh Wakil Dekan I Dr. Mahdhivan Syafwan, Wakil Dekan II Prof. Dr. Syamsuardi dan beberapa pimpinan jurusan, dosen, laboran dan tendik di lingkungan FMIPA Unand. Aslam Hadi, Lc selaku Kepala MAS Ar-Risalah sangat mengapresiasi dan menyambut baik kedatangan tim FMIPA Unand ini.
Sebagaimana pada roadshow sebelumnya, kunjungan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan sosialisasi kepada para siswa tentang kuliah di Fakultas MIPA Unand sebagai jalan dalam menggapai karir dan masa depan yang menjanjikan di dunia kerja. Dalam kesempatan tersebut Dr. Mahdhivan menjelaskan bahwa FMIPA Unand adalah salah satu dari fakultas sains terbaik di Indonesia yang memiliki banyak prestasi dan keunggulan, namun masih banyak para siswa yang belum mengetahui hal ini termasuk siswa-siswa di sekolah unggul. Selanjutnya Prof. Syamsuardi menambahkan bahwa roadshow ini merupakan salah satu upaya bagi fakultas untuk meningkatkan intake mahasiswa terutama dari siswa-siswa berprestasi.
Dalam kesempatan roadshow ini, tim melakukan sosialisasi di dua tempat terpisah masing-masing untuk siswa pria dan wanita. Pemisahan tempat tersebut juga dimaksudkan untuk mencegah penumpukan dan menjaga protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. Pemaparan dari Tim 1 dibawakan oleh Wakil Dekan I, Sekjur Matematika Monika Rianti, M.Si, Kaprodi S1 Kimia Dr. Syukri Drajat, dan dosen muda Jurusan Biologi Silmi Yusri Rahmadani, M.Si. Sedangkan di Tim 2 diisi oleh Wakil Dekan II, Kajur Matematika Dr. Yanita, Kaprodi S1 Biologi Dr. Aadrean dan laboran Jurusan Fisika Vamellia Sari Indah Negara, M.Si.
Setiap tim menyampaikan paparan tentang pentingnya penguasaan sains bagi kemajuan bangsa, prospek karir bagi lulusan mipa, mekanisme penerimaan mahasiswa baru, sistem perkuliahan, beasiswa, dan prestasi-prestasi yang dicapai setiap prodi di FMIPA. Di sesi akhir, para siswa dipersilahkan untuk bertanya dan berdiskusi lebih lanjut. Tim juga membagikan brosur dan memberikan bingkisan menarik kepada para siswa. Acara berlangsung semarak dan mengundang antusias dari para siswa.