""
Senin, 18 Juli 2022 08:30

Jumlah Wisudawan Fakultas MIPA Unand yang Lulus Cumlaude pada Wisuda III Tahun 2022 Meningkat

Rate this item
(0 votes)

Padang, FMIPA Unand - Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Andalas (FMIPA Unand) mewisuda sebanyak 51 orang pada hari Sabtu (16/7/2022) di Gedung PKM Universitas Andalas. Total 51 orang tersebut  terdiri dari 13 orang dari Prodi S1 Biologi, 9 orang dari Prodi S1 Kima, 14 orang dari Prodi S1 Matematika, 10 orang dari Prodi S1 Fisika, 1 orang dari Prodi S2 Biologi, 3 orang dari Prodi S2 Fisika serta 1 orang dari Prodi S3 Kimia.

Jumlah wisudawan yang lulus dengan predikat cumlaude pada periode wisuda kali ini mencapai 30 orang, naik 57% dibanding jumlah wisudawan yang lulus cumlaude pada periode wisuda sebelumnya. Dari 30 wisudawan yang lulus dengan predikat cumlaude tersebut, 27 orang merupakan wisudawan yang berasal dari jenjang pendidikan sarjana, dengan rincian 12 dari Biologi, 6 dari Kimia, 8 dari Matematika, dan 1 dari Fisika. Adapun 3 wisudawan lainnya yang memperoleh cumlaude berasal dari jenjang pendidikan magister, dengan rincian 2 dari Fisika dan 1 dari Biologi.

Dekan FMIPA Unand Prof. Dr. Syukri Arief, M.Eng mengucapkan selamat kepada para wisudawan. “Saya ucapkan selamat kepada saudara-saudara yang telah meraih prestasi gemilang, dan saya turut berbahagia atas keberhasilan semua wisudawan-wisudawati hari ini,” ujar beliau.

Sementara itu untuk lulusan terbaik pada wisuda kali ini diraih oleh Nazifah Rahmi (S1 Biologi), Nurul Pratiwi (S1 Kimia), Tasya Abrari (S1 Matematika), Nadila Syarah (S1 Fisika) serta Fadilla Monica S.Si (S2 Fisika). [Alid]

 

Read 1222 times Last modified on Senin, 15 Agustus 2022 09:08