Padang, 31 Agustus 2024 — Plaza FMIPA Universitas Andalas menjadi saksi berlangsungnya Wisuda IV yang dipimpin langsung oleh Dekan FMIPA Unand, Prof. Dr. Mai Efdi. Pada wisuda kali ini, sebanyak 154 wisudawan dengan bangga menerima gelar akademik mereka, yang terdiri dari 130 sarjana dan 24 magister dari berbagai program studi.
Wisudawan sarjana berasal dari 48 lulusan Biologi, 34 Kimia, 24 Fisika, serta 24 Matematika dan Sains Data. Sementara itu, lulusan magister mencakup 17 dari Biologi, 3 dari Kimia, dan 4 dari Matematika dan Sains Data.
Di antara para lulusan, Arifa Setriani dari Program Studi Biologi berhasil meraih predikat lulusan terbaik dengan IPK 3,94. Diikuti oleh Afikatul Awaliyah dari Fisika dengan IPK 3,91, Ridho Ramadhan dari Matematika dan Sains Data dengan IPK 3,82, dan Mailani Putri dari Kimia dengan IPK 3,81. Dari jenjang magister, Wulan Komala Sari, S.Si., dari Magister Biologi berhasil meraih IPK sempurna, 4,00.
Arifa Setriani, mewakili para wisudawan, menyampaikan kesan dan pesan yang mengharukan. "Saya teringat saat pertama kuliah rasanya seperti memasuki dunia baru, teringat saat awal beradaptasi dengan padatnya kuliah dan tugas yang menumpuk. Namun kita berhasil melewati titik ini dengan segala usaha dan doa. Hari ini adalah hari yang membahagiakan untuk kita semua. Semoga kita semua terus memelihara semangat dan dedikasi yang telah membawa kita sampai di sini," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, FMIPA Unand juga memberikan penghargaan kepada para Bintang Aktivis Berprestasi, di antaranya Septi Rahma Della (Matematika dan Sains Data), Sausan Maharani M.F. (Biologi), Tio Firmansyah (Biologi), Afdhal Raihan (Biologi), Fajar Irianto (Biologi), Annisa Riyanti (Biologi), Nur Azis Ariansyah (Biologi), Siti Rokhimah (Biologi), Stia Prihatiningsih (Biologi), Anisa Azzahra (Biologi), Stefanni Dwi Putri Aznika (Kimia), Mailani Putri (Kimia), dan Miftahul Putri (Fisika).
Mailani Putri, mewakili Bintang Aktivis Berprestasi, turut menyampaikan pesan inspiratif. "Kita tahu empat tahun lalu di masa COVID-19 adalah masa-masa sulit untuk kita semua. Kita melewati kuliah daring. Dan hari ini, kita berhasil melewati semuanya. Kutipan dari Buya Hamka: 'Jangan takut jatuh, karena yang tidak pernah memanjatlah yang tidak pernah jatuh. Jangan takut gagal, karena yang tidak pernah gagal hanyalah orang-orang yang tidak pernah melangkah.' Welcome to the final show, terima kasih telah menjadi bagian dari perjalanan bahagia ini."
Perwakilan IKA FMIPA Universitas Andalas, Ibu Sisri Handa Yani, S.Si., juga memberikan sambutan yang memotivasi. "Saya berpesan kepada wisudawan di sini, teruslah bertumbuh dan berkembang, sudahi kegalauan dan hal-hal yang tidak berguna. Tantang dunia dengan percaya diri. Masa depan di hadapan Anda. Tidak ada kata mundur dan berhenti sejenak jika ingin menjadi yang terdepan. Berpikirlah besar untuk menjadi orang yang besar. Jangan malu untuk memulai sesuatu yang lebih baik. Titik seseorang tidak pernah sama, namun kita punya titik awal dan titik akhir terbaik kita. Jadilah pribadi yang baik, yang visioner, yang tahu apa, yang tidak ikut-ikutan, jadilah yang mewarnai, bukan diwarnai."
Dekan FMIPA Unand, Prof. Dr. Mai Efdi, menutup acara dengan pesan yang penuh harapan, "Selamat atas keberhasilan ini, semoga prestasi ini bisa menular di masyarakat nanti. Teruslah belajar, dengan belajar bisa menambah wawasan kita. Kami yakin para wisudawan akan menjadi bagian dari solusi di masyarakat. Saya berpesan, teruslah berkarya dan berprestasi, prestasi Anda adalah prestasi FMIPA. Jagalah nama baik almamater."
Wisuda FMIPA Unand kali ini juga dihadiri oleh para orang tua/wali wisudawan/ti, dosen, staf FMIPA Universitas Andalas, dan Alumni FMIPA Universitas Andalas. Dengan semangat dan harapan baru, para wisudawan FMIPA Unand siap menghadapi dunia dengan segala tantangannya, membawa nama baik almamater mereka ke berbagai penjuru negeri.