Senin, 10 Maret 2025 13:59

Transformasi Kepemimpinan: Sertijab FMIPA Unand Tandai Pergantian Pimpinan Departemen

Padang, 6 Maret 2025 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Andalas (Unand) menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) untuk pimpinan Departemen Biologi serta Departemen Matematika dan Sains Data. Acara berlangsung pada Kamis, 6 Maret 2025, pukul 11.00 WIB, bertempat di Ruang Sidang Dekanat lantai 2 FMIPA Unand.

Dalam Sertijab Departemen Biologi, Dr. Wilson Novarino, M.Si secara resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai Ketua Departemen Biologi periode 2021-2025. Posisi tersebut kini diamanahkan kepada Prof. Dr. Henny Herwina, M.Si untuk periode 2025-2030. Sementara itu, Dr. Nofrita yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Departemen Biologi periode 2021-2025, digantikan oleh Dr. Ahmad Taufiq, M.Si yang akan mengemban amanah sebagai Sekretaris Departemen Biologi periode 2025-2030. Dr. Aadrean kembali dipercaya untuk memimpin Program Studi S1 Biologi, sebelumnya menjabat sebagai ketua program studi yang sama pada periode 2021-2025. Untuk mendampingi Dr. Aadrean, Dr. Mildawati diangkat sebagai Sekretaris Program Studi S1 Biologi. Sementara itu, Prof. Dr. Erizal Muchtar resmi diberhentikan dari ketua program studi S2 periode 2021-2025, digantikan oleh Prof. Dr. Syamsuardi untuk periode 2025-2030. Dr. Solfiyeni ditunjuk sebagai Sekretaris Program Studi Pascasarjana Biologi periode 2025-2030.

Sementara itu, dari Departemen Matematika dan Sains Data, beberapa jabatan juga mengalami pergantian. Dr. Arrival Rince Putri, M.Si resmi diangkat sebagai Ketua Program Studi Pascasarjana Matematika periode 2025-2030. Ikhlas Pratama Sandy, M.Si ditunjuk sebagai Sekretaris Program Studi Pascasarjana Matematika periode 2025-2030. Selain itu, Dr. Shelvi Ekariani, M.Si kini menjabat sebagai Sekretaris Program Studi Sarjana (S1) Matematika periode 2024-2029. Prof. Dr. Ferra Yanuar, M.Sc yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Program Studi S2 Matematika periode 2021-2025 kini diangkat sebagai Ketua Program Studi Statistika dan Sains Data periode 2025-2030. Terakhir, Mawanda Almuhayar, M.Sc resmi diangkat menjadi Sekretaris Program Studi S1 Statistika dan Sains Data periode 2025-2030.

Acara ini dihadiri oleh Dekan FMIPA Unand, Prof. Dr. Mai Efdi, Wakil Dekan I, Prof. Dr. Admi Nazra, Wakil Dekan II, Dr. Mairawita serta sejumlah pejabat akademik lainnya, termasuk Manager bidang I, Manager Bidang 2, kepala kantor, kepala seksi, serta para ketua dan sekretaris departemen serta program studi terkait di lingkungan FMIPA Unand. Dalam sambutannya, Dekan FMIPA Unand, Prof. Dr. Mai Efdi menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para pejabat lama atas dedikasi dan kontribusi mereka selama menjabat. Ia juga berharap agar para pejabat baru dapat melanjutkan dan meningkatkan kinerja departemen masing-masing demi kemajuan FMIPA Unand.

"Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pimpinan sebelumnya atas kerja keras dan dedikasi mereka dalam mengembangkan departemen. Kepada para pejabat baru, saya harap dapat membawa inovasi dan semangat baru untuk kemajuan FMIPA Unand ke depan," ujar Prof. Dr. Mai Efdi dalam sambutannya.

Serah terima jabatan ini menandai awal kepemimpinan baru yang diharapkan mampu membawa perubahan positif serta memperkuat peran FMIPA Unand dalam dunia akademik dan penelitian. Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, FMIPA Unand terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi terbaik bagi pendidikan tinggi di Indonesia.

 

Read 38 times