28 Oktober 2016 In olimpiade BKS-Barat

SERAH TERIMA KETUA JURUSAN MATEMATIKA  PERIODE 2016-2020

Pada tanggal 28 Oktober 2016 telah diadakan Serah Terima Ketua, Sekretaris dan Kaprodi Jurusan Matematika FMIPA Universitas Andalas Periode 2016-2020 yang dihadiri seluruh pimpinan Fakultas dan Jurusan.

Pimpinan Jurusan Matematika Periode 2016-2020 yang terpilih adalah :

08 Oktober 2015 In olimpiade BKS-Barat

Pada hari Senin tanggal 5 Oktober 2015 bertempat di ruang Sidang Dekanat, Fakultas MIPA telah dilaksanakan Acara Serah Terima Jabatan Wakil Dekan I FMIPA Universitas Andalas Pengganti Antar Waktu periode tahun 2012-2016, serta Ketua dan Sekretaris Jurusan Fisika FMIPA Universitas Andalas Pengganti Antar Waktu periode tahun 2013-2017. Acara ini dihadiri oleh pimpinan Fakultas dan Jurusan, Ketua Senat serta Tenaga Kependidikan. Serah terima ini dilaksanakan sehubungan dengan telah dikeluarkannya Keputusan Rektor Universitas Andalas Nomor: 949/III/A/Unand-2015 tentang Pengangkatan Wakil Dekan I FMIPA Unand Pengganti Antar Waktu Periode 2012-2016. Penggantian Wakil Dekan I FMIPA Unand ini sehubungan dengan telah diangkatnya Prof. Dr. Syafrizal Sy Wakil Dekan I FMIPA Unand yang lama sebagai Dekan Fakultas MIPA Universitas Andalas menggantikan Prof. Dr. Edison Munaf, M.Eng (Alm.) sebagaimana Keputusan Rektor Universitas Andalas Nomor: 692/III/A/Unand-2015.