Admin FMIPA

Admin FMIPA

Quis fringilla quis cursus urna sed sed velit nunc metus condimentum. Et pretium nec magna eros id commodo ligula Phasellus Curabitur wisi. Lacus elit lorem ridiculus vitae tempus eget nibh ut risus et.
03 Mei 2021

(Padang-FMIPA Unand) Fakultas MIPA Universitas Andalas mengadakan Penandatanganan Kontrak Penelitian dan Pengabdian Masyarakat tahun 2021 yang berlangsung secara hibrid, online via platform Zoom Meeting dan offline di Ruang Sidang Dekanat Fakultas MIPA Universitas Andalas, pada hari Jumat (30/4).

Kegiatan ini diawali dengan penyampaian laporan oleh Dr. Mahdhivan Syafwan selaku Wakil Dekan I Fakultas MIPA. Dalam kesempatan ini beliau menyampaikan permintaan maaf atas penundaan acara penandatanganan kontrak yang pada awalnya direncanakan pada Rabu, (21/4), berhubung banyak teknis administrasi yang harus dipersiapkan. Beliau juga menyampaikan, berdasarkan seleksi administrasi dan penilaian dari reviewer bersertifikat yang ditugaskan oleh LPPM Unand, maka dari 50 buah proposal yang masuk ditetapkan sebanyak 38 buah proposal yang lolos didanai, yang terdiri dari 25 proposal penelitian dan 13 proposal pengabdian.

Hibah Penelitian yang didanai dari PNBP FMIPA Unand ini terdiri dari 3 skim, yakni Dosen Pemula, Riset Dasar, dan Riset Kerjasama (Penugasan). Total dana hibah penelitian pada tahun 2021 ini sebesar 901,66 juta rupiah. Sementara itu total dana hibah pengabdian masyarakat adalah sebesar 65 juta rupiah. Secara umum, total dana penelitian dan pengabdian yang dialokasikan di tahun ini meningkat dibandingkan tahun lalu.

Pada kegiatan ini Dekan Fakultas MIPA, Prof. Dr. Syukri Arif, menyampaikan ucapan selamat kepada para dosen FMIPA yang telah berhasil memperoleh hibah penelitian dan pengabdian ini. “Kita sengaja gelar acara penandatanganan kontrak ini untuk menunjukkan keseriusan kita semua dalam pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian, sehingga hasilnya betul-betul akan mengangkat kinerja Jurusan dan Fakultas serta kinerja bapak/ibu dosen peneliti dan pengabdi”, jelas Dekan FMIPA. Selanjutnya beliau juga berharap dengan penelitian dan pengabdian ini nantinya akan meningkatkan Indikator Kerja Utama (IKU) Universitas Andalas dengan meningkatnya jumlah luaran publikasi dari para dosen.

Kegiatan ini selanjutnya ditutup dengan penandatangan kontrak oleh ketua tim peneliti dan pengabdi. [Alid]

 

 

 

25 April 2021

Berikut kami teruskan Surat Rektor No. B/320/UN16.R/WA.00.00/2021 tanggal 15 April 2021 perihal Pelaksanaan dan Persyaratan Wisuda II tahun 2021 (terlampir). Sehubungan dengan hal tersebut, maka perlu  kami sampaikan beberapa hal berikut :

 

  1. Pendaftaran wisuda secara online tingkat FMIPA dilakukan melalui aplikasi myFMIPA (https://fmipa.unand.ac.id/myfmipa/). Informasi prosedur dan persyaratan pendaftaran wisuda melalui aplikasi ini dapat dilihat disini
  2. Agar jurusan dan fakultas mempunyai waktu yang cukup di jam kerja untuk memverifikasi berkas dan mahasiswa juga mempunyai waktu yang cukup untuk melakukan perbaikan (jika ada), maka pendaftaran wisuda secara online di tingkat FMIPA diterima paling lambat tanggal 21 Mei 2021 pukul 08.00 WIB.
  3. Data lulusan S1 terbaik Jurusan pada Wisuda II tahun 2021 dikirim ke fakultas paling lambat 22 Mei 2021.

 

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

 

 

Dekan,

 

 

Prof. Dr. Syukri Arief, M.Eng

NIP. 196609181991031005

12 April 2021

(Padang-FMIPA UNAND) Aqil Fadhlullah, Mahasiswa Biologi FMIPA Unand berhasil meraih juara satu lomba fotografi tingkat Nasional EXOSS (Explore Society With Soft Skill) yang diadakan oleh BEM Unisba pada tanggal 7 Maret – 10 April 2021 untuk kategori Pelestarian Budaya. 

Aqil Fadhlullah terpilih menjadi juara dengan hasil fotonya pada saat event Pacu Jawi di kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Foto ini adalah hasil jepretannya dalam event Pacu Jawi beberapa tahun yang lalu yang masih disimpannya bersama koleksi fotonya yang lain.

“ Dalam lomba EXOSS (Explore Society With Soft Skill) itu saya mengajukan foto salah satu penunggang Jawi yang sedang berlomba di acara Pacu Jawi di Kabupaten Tanah Datar” pungkasnya.

Prestasi ini merupakan kemenangannya yang ke 3 bagi aqil di tahun 2021 ini. Sebelumnya Aqil juga berhasil meraih Juara I dalam lomba fotografi AMIK FEST 2021, dan Juara II lomba Fotografi kategori Keanekaragaman Hayati pada acara KOMPAS UBB COMPETITION.

Berhasil menjadi juara dalam kompetisi ini,  Aqil Fadhlullah menyampaikan rasa terimakasihnya kepada semua pihak yang telah mendukungnya mulai dari persiapan hingga pelaksanaan kegiatan. Dia berharap capaian prestasi yang diraih dapat memotivasi mahasiswa Unand lainnya untuk lebih berprestasi.[Alid]

22 April 2021

(Padang-FMIPA UNAND). Hari Bumi secara umum setiap tanggal 22 April diperingati sebagai hari aksi untuk mengubah perilaku manusia dan menciptakan perubahan kebijakan global, nasional, dan lokal. Hari bumi memberikan dampak perubahan terhadap kelestarian lingkungan. Sebetulnya masalah menjaga bumi sudah tegas dinyatakan dalam beberapa surat dalam Alquran, sebagai contoh Surat Ar-Rum (30): 41-42 yang artinya: “Telah nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar). Katakanlah: “Adakanlah perjalanan di muka bumi dan perhatikanlah bagaimana kesudahan orang-orang yang terdahulu. kebanyakan dari mereka itu adalah orang-orang yang mempersekutukan (Allah).” (QS. Ar Rum 41-42).

Ayat tersebut dengan jelas menyatakan bahwa segala kerusakan di muka bumi ini adalah akibat ulah manusia yang akibatnya akan kembali kepada manusia itu sendiri. Berkait dengan hal tersebut, FMIPA UNAND bekerjasama dengan KCA Rafflesia melakukan aksi nyata dalam pelestarian lingkungan dan menjaga bumi melalui acara menanam pohon langka & identitas Sumatra Barat, yaitu pohon andalas (Morus macroura var. macroura) yang juga nama institusi Universitas Andalas. acara dibuka oleh Dekan (Prof. Dr. Syukri Arief, M.Eng) yang dihadiri oleh peneliti pohon andalas yakni Prof. Dr. Syamsuardi, M.ScProf. Dr. Ir. Aswaldi Anwar, MSDr. Tesri Maideliza, M.Si, M.Sc, dan Pengurus KCA Rafflesia dan UKMF di Fakultas MIPA. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan jiwa/spirit mencintai bumi semakin meningkat. Dengan menanam pohon tersebut sekaligus mengingatkan kita tentang untuk melestarikan biodiverstas khas,  pohon andalas yang  menjadi rekognisi Nama Universitas Andalas [Anes Piliang].