Padang-FMIPA Unand - Bertempat di Ruang Sidang Lantai 2 Dekanat Fakultas MIPA Unand, telah ditanda tangani Memorandum of Agreement (MoA) antara Fakultas MIPA Universitas Andalas dengan Liberec Zoo Republik Ceko, pada hari Jum’at tanggal 1 April 2022. Dalam penandatanganan MoA ini FMIPA Unand dipimpin langsung oleh Prof. Syukri Arief selaku Dekan, sementara itu pihak Liberec Zoo diwakili oleh Pavel Zoubek selaku Kepala Departemen Penelitian dan Konservasi Liberec Zoo.

“Sejalan dengan program MBKM yang telah kita jalankan, dengan kerjasama ini kita harapkan dosen dan mahasiswa FMIPA Unand bisa mendapatkan pengalaman yang lebih dalam berkolaborasi dengan institusi lain, seperti penelitian bersama, publikasi bersama serta kerjasama lainnya,” demikian Prof. Syukri Arief menyampaikan dalam sambutannya.

Sementara itu Pavel Zoubek menyampaikan rasa gembira dan terimakasihnya kepada pihak FMIPA Unand atas sambutannya dan ditanda tanganinya MoA ini. “Liberec zoo sebagai kebun binatang tertua di Republik Ceko, sekarang ini fokus kepada penelitian dan konservasi, tentunya dengan MoA ini akan sangat membantu penelitian yang kami lakukan terhadap binatang yang langka yang sebagian juga berasal dari Indonesia,” demikian beliau menambahkan.

Kerjasama ini di antaranya akan meliputi hal-hal seperti proyek konservasi, penelitian bersama, seminar, pelatihan, konferensi serta pertukaran ahli di antara ke dua pihak. Kerjasama ini diinisiasi oleh jurusan Biologi FMIPA Unand yang sebelumnya telah melakukan penelitian bersama dengan peneliti dari Liberec Zoo, yakni Ms. Adela, yang juga turut hadir dalam penandatanganan MoA.

Turut hadir dalam acara ini Wakil Dekan 1 Dr. Mahdhivan Syafwan, Wakil Dekan 2 Prof. Dr. Syamsuardi, Ketua Jurusan Biologi Dr. Wilson Novarino, Ketua Jurusan Matematika Dr. Yanita, serta beberapa pimpinan dan dosen dari Jurusan Biologi dan Matematika. Turut juga hadir beberapa staf dari unsur tendik FMIPA Unand. Dalam kesempatan tersebut juga dibuka sesi diskusi terkait berbagai peluang kerjasama yang bisa dilakukan antara FMIPA Unand dan Liberec Zoo. [Alid]

LPDP membuka kembali pendaftaran Pewawancara Beasiswa. Adapun kriteria pewawancara sebagai berikut:

  1.  Memiliki ijazah gelar Doktor dan/atau yang setara bagi calon pewawancara akademis;
  2.  Memiliki ijazah gelar Magister Psikologi dan sudah berprofesi psikolog bagi calon pewawancara psikolog;
  3.  Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik;
  4.  Melampirkan surat rekomendasi sekurang-kurangnya dari dekan;
  5.  Mengisi Daftar Riwayat Hidup.

Selanjutnya, pendaftaran pewawancara dapat dilakukan melalui laman LPDP sebagai berikut https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/lpdp-seleksi/index.php/reviewer/register mulai tanggal 25 Februari 2022 sampai dengan tanggal 11 Maret 2022.

Informasi lebih lanjut, mohon dapat menghubungi layanan call center LPDP di 1500652 atau layanan informasi bantuan melalui tautan https://bantuan.lpdp.kemenkeu.go.id/

Selasa, 01 Maret 2022 11:55

TPJA 1 TAHUN 2022

Aadrean B, C, D, E

Afrizal C1.1, C1.2, C2.1, C2.2, D, E

Dr. Zilfa A, B, C1.1, C1.2, C2.1, C2.2, D, E

Sri Rahayu Alfitri Usna B, C, D E

HASIL TPJA 2022

 

 

Padang Pariaman - MAN Insan Cendikia. Fakultas MIPA Universitas Andalas kembali mengadakan roadshow ke sekolah-sekolah unggul di Sumatera Barat. Kali ini FMIPA Unand berkunjung ke MAN Insan Cendikia Padang Pariaman pada hari Kamis tanggal 10 Februari 2022. Sambutan hangat diberikan oleh pihak sekolah dan siswa-siswi MAN Insan Cendikia atas kunjungan FMIPA Unand ini.

“Kami merasa terhormat dan bangga atas kunjungan dari Fakultas MIPA Unand ke sekolah kami, biasanya kami yang pergi ke universitas untuk mengenalkan lingkungan kampus ke siswa-siswi,” ucap Hendrisakti Hoktovianus, M.Pd, Kepala MAN Insan Cendikia dalam sambutannya.

Dengan kunjungan ini, siswa dan siswi sekolah menjadi lebih terbuka wawasannya tentang persiapan ke perguruan tinggi secara umum dan wawasan tentang Fakultas MIPA Unand secara khusus. Informasi yang lebih detail mengenai Jurusan serta Prodi di Fakultas MIPA Unand juga menjadi lebih diketahui oleh siswa dan siswi MAN Insan Cendikia.

Selain pengenalan perkuliahan secara umum yang disampaikan Wakil Dekan I Dr. Mahdhivan Syafwan, dan pemaparan dari masing-masing jurusan di Fakultas MIPA oleh Dr. Ferra Yanuar (matematika), Dr. Tio Putra Wendari (kimia) dan Dr. Afdhal Muttaqin (Fisika), dalam kunjungan ini juga diberikan berbagai bingkisan menarik kepada para siswa. Acara berlangsung semarak dan mengundang antusias dari para siswa, terlihat dari banyaknya siswa yang merespon dan bertanya.  

Dipilihnya MAN Insan Cendikia dalam kunjungan FMIPA Unand tidak terlepas dari prestasi sekolah ini meraih peringkat 3 di Sumatera Barat dan peringkat 70 tingkat nasional dalam nilai UTBK tahun 2021. Sekolah ini mengalami kenaikan 86 tingkat dari tahun 2020, sebuah capaian kenaikan paling tinggi dibandingkan dengan sekolah-sekolah unggul lainnya di Sumatera Barat.

Di akhir acara FMIPA Unand menyerahkan suvenir kepada pihak sekolah MAN Insan Cendikia yang diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Dr. Darwin S.Pd, MA. [Alid]

 

Foto - Foto

Selasa, 08 Februari 2022 11:37

Roadshow FMIPA Unand Ke SMA Negeri 1 Padang

Padang - SMAN 1. Unsur pimpinan fakultas MIPA Universitas Andalas bersama-sama unsur pimpinan jurusan melaksanakan roadshow ke beberapa SMA di Sumatera Barat, salah satunya ke SMA Negeri 1 Padang. Kegiatan ini diadakan pada hari Selasa, 2 Februari 2022 dan bertempat di Mesjid SMA Negeri 1 Padang.

Hadir langsung dalam roadshow ini Dekan FMIPA Unand Prof. Dr. Syukri Arief, Wakil Dekan I Dr. Mahdhivan Syafwan, Wakil Dekan II Prof. Dr. Syamsuardi, Wakil Dekan III Dr. Jenizon, serta perwakilan dari tiap - tiap Jurusan. Dari pihak sekolah hadir Kepala SMAN 1 Padang Drs. Nukman, M.Si, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Wakil Kepala Bidang Kurikulum, dan beberapa staf guru.

Tujuan diadakannya roadshow ini adalah untuk memberikan informasi dan sosialisasi tentang pemilihan jurusan di perguruan tinggi secara umum dan pengenalan Fakultas MIPA Unand secara khusus. Siswa-siswa diberikan penjelasan tentang sistem seleksi penerimaan mahasiswa baru, program studi yang tersedia di FMIPA beserta, sistem perkuliahan, keunggulan dan prestasi, beasiswa, serta prospek karir di masa depan bagi lulusan FMIPA Universitas Andalas.

Setelah sambutan dari Kepala Sekolah dan Dekan FMIPA, acara roadshow diawali dengan pemaparan dari Wakil Dekan I tentang perkuliahan secara umum, strategi memilih jurusan, dan pengenalan fakultas. Setelah itu dilanjutkan dengan presentasi dari tiap Jurusan di Fakultas MIPA. Di sela-sela pemaparan, para siswa diberi kesempatan untuk bertanya dan diskusi. Tim roadshow FMIPA Unand juga membagikan berbagai bingkisan menarik kepada siswa-siswa yang aktif. [Alid]

Foto - Foto

Kamis, 03 Februari 2022 09:19

FMIPA Unand Mengadakan FGD Penjaminan Mutu

Padang - FMIPA Unand. Badan Penjaminan Mutu (BAPEM) dan Gugus Kendali Mutu (GKM) Fakultas MIPA Universitas Andalas menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Penjaminan Mutu pada hari Senin tanggal 31 Januari 2022. FGD yang dilaksanakan melalui aplikasi Zoom Meeting ini dipimpin oleh Ketua BAPEM FMIPA yakni Dr. Admi Nazra.

Pada FGD ini dibahas temuan dan evaluasi pada Audit Internal Mutu (AMI) fakultas dan prodi yang baru saja dilaksanakan akhir tahun 2021 yang lalu. Di samping itu FGD ini juga bertujuan untuk menyamakan persepsi, berbagi pengalaman best practice GKM, serta menampung usulan-usulan program kegiatan penjaminan mutu FMIPA Tahun 2022.

FGD ini dibuka oleh Wakil Dekan I FMIPA Unand Dr. Mahdhivan Syafwan dan kemudian dilanjutkan dengan pembahasan temuan pada AMI 2021 dari BAPEM dan GKM setiap prodi di fakultas MIPA. Beberapa catatan temuan dari FGD tersebut menjadi perhatian dan akan ditindaklanjuti segera oleh pimpinan fakultas, jurusan dan prodi.  

Koordinasi antara BAPEM dan GKM ini akan terus dilanjutkan secara berkala ke depannya, sehingga proses penjaminan mutu di FMIPA Unand semakin baik dari waktu ke waktu. [Alid]

Foto: